Welcome

Jangan lupa di Join !!

Pemutakhiran Data Kartu Perlindungan Sosial Diminta Maksimal

 
Kartu Perlindungan Sosial
Jakarta, (tvOne)
Pemerintah perlu maksimal dalam melakukan pemutakhiran data Kartu Perlindungan Sosial (KPS) 2013 untuk masyarakat, agar lebih tepat sasaran dan membantu proses percepatan penanggulangan kemiskinan nasional.

Hal ini diungkapkan Koordinator Pokja Monitoring dan Evaluasi Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) Ari Perdana di Jakarta, Selasa (30/7). Lembaga ini berada di bawah Sekretariat Wakil Presiden. "Pemutakhiran data penerima KPS dan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) sebenarnya telah sejak awal disiapkan melalui mekanisme musyawarah desa/kelurahan (musdes/muskel)," katanya.

Pada prakteknya, proses ini masih belum maksimal dilakukan oleh pemerintah. Namun, tidak dapat dipungkiri juga bahwa BLSM tahun 2013 lebih baik dari pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahun 2005 dan 2008.

Ari Perdana menyadari bahwa realitas lapangan menunjukkan adanya faktor dinamika sosial ekonomi yang terjadi dari 2011 sampai 2013, yang memungkinkan terjadinya perubahan data status sosial ekonomi masyarakat sehingga menyebabkan tidak tepatnya penerima KPS / BLSM. "Faktor tersebut seperti peningkatan kesejahteraan masyarakat, perpindahan dan meninggal," ujar Ari Perdana.

Oleh karena itu, proses pemutakhiran data di tingkat musdes/muskel harus dimaksimalkan, karena tingkatan tersebut langsung bersentuhan dengan masyarakat yang berhak menerima KPS maupun BLSM. Ia menambahkan, jika data terbaru didapatkan maka penerima KPS khususnya BLSM untuk bulan September 2013 bisa lebih tepat sasaran.

Sementara itu, pengamat ekonomi Universitas Atma Jaya Prasetyantoko mengatakan, "Secara teknis sebenarnya proses pembagian KPS atau BLSM dapat terus ditingkatkan, namun hal yang paling substansi adalah reformasi birokrasi harus sejalan dengan proses pemutakhiran data KPS atau BLSM".

Menurut Prasetyantoko, jika penyelenggaraan birokrasi baik, maka segala proses yang dilakukan untuk mensejahterakan masyarakat akan berujung positif.

Sumber: www.berita8.com/berita/category/sosial

0 komentar:

Posting Komentar